Kamis, 29 Agustus 2013

Pemeriksaan gigi gratis Balita Posyandu dukuh Karanglo

Pemeriksaan Kesehatan Gigi dan Mulut untuk para balita di dukuh Karanglo telah dilaksanakan pada tanggal 5 dan 18 Agustus 2013. Acara ini dilaksanakan di  rumah pak Dukuh dan rumah ketua Posyandu RT 10. Kegiatan pemeriksaan gigi bagi balita diadakan bersamaan dengan posyandu rutin yang diadakan setiap bulan  oleh para kader kesehatan di dukuh Karanglo. Antusiasme para ibu-ibu sangat tinggi terkait dengan rasa ingin tahu tentang kesehatan gigi dan mulut buah hatinya. Jumlah keseluruhan balita yang diperiksa adalah 90 orang. Setiap balita dilakukan pemeriksaan terhadap kondisi gigi deciduinya, periode pergantian gigi dan kondisi kebersihan gigi & mulut. Dari pemeriksaan secara umum didapatkan bahwa para ibu belum memahami dengan baik tentang pola menjaga kesehatan gigi buah hatinya. Selain itu,  tingkat kesadaran para ibu untuk memeriksakan gigi anaknya ke dokter gigi masih rendah, sehingga diperlukan pendekatan dari dokter gigi setempat yang bertugas di Puskesmas kec. Sedayu.

(HAYU QOMMARU ZALA - 10/299060/KG/08671)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar