Program ini merupakan program interdisipliner yang bekerjasama dengan kluster Sains Teknik untuk membuat konten website serta kluster teknik yang membuat peta pedukuhan Pedes, Sedayu ini. Program pembuatan website ini bertujuan sebagai sarana pengenalan serta penjualan bagi warga pedukuhan Pedes yang ingin mengembangkan di bidang usaha ini, sehingga dapat memberikan income yang cukup lumayan untuk mecukupi kehidupan sehari – hari, sekaligus memasukkan peta kedalam website sehingga orang lain yang melihat web ini dapat berkunjung ke pedukuhan Pedes dan dapat melihat kerajinan – kerajinan yang telah dibuat oleh warga pedukuhan Pedes sendiri. Masyarakat lain yang tertarik dapat saja datang dan meminta pelatihan pembuatan kerajinan tangan ini.
Pembuatan website pertama kali melakukan pemilihan desain yang hendak digunakan sebagai background website tersebut, kemudian memberikan struktur – struktur serta tambahan untuk memperjelas bagian website tersebut. Pembuatan website ini dilakukan kurang lebih 6 hari membutuhkan waktu yang lama untuk melakukan uji coba komponen – komponen yang ada pada website tersebut. Uji coba website dengan melakukan input data kedalam website berupa artikel dan foto dan dilihat hasilnya apakah sudah benar dan rapi atau belum, jika masih ada yang salah dilakukan perbaikan sehingga website ini enak dipandang.
Pemasaran yang dilakukan hanya menampilkan hasil kerajinan yang telah dibuat oleh Ibu – Ibu warga Pedes kemudian masyarakat dapat melihat lihat model melalui website yang telah dibuat dan bagi masyarakat yang mungkin ingin membeli dapat datang ke pedukuhan Pedes atau melalui nomor telepon yang tertera pada website untuk cara pengantaran ke daerah yang diinginkan atau melalui media online seperti Facebook. Alamat website yang telah dibuat yaitu pedessedayu.wordpress.com dan untuk pengelolaan website ini diserahkan sepenuhnya oleh pemuda pemudi yang ada di Pedes ini dan jika ada warga yang ingin melakukan upload gambar hasil kerajinan yang telah dibuat dapat menghubungi pemuda pemudi Pedes untuk membantu Ibu – Ibu sehigga koordinasi yang dapat berjalan dengan baik. Pemuda pemudi pedes pun juga sudah diberikan pengarahan terlebih dahulu dan pelatihan dalam melakukan pengolahan website ini sehingga kedepannya para pemuda pemudi ini dapat meneruskan website yang telah dibuat serta mungkin dapat memajukan pedukuhan Pedes ini dengan artikel – artikel yang berhubungan dengan pedukuhan Pedes atau dengan memperkenalkan UMKM - UMKM yang ada di pedukuhan Pedes ini seperti pekerjaan pengelasan yang dirintis oleh pemuda pemudi Pedes untuk mendatangkan income yang dapat membantu kas organisasi mereka.
Dalam pelaksanaan program pembuatan website ini secara keseluruhan pelaksanaan program ini berjalan lancar, dengan di dukung jaringan internet yang mencukupi sehingga pembangunan website ini bisa selesai sesuai dengan rencana.
(ROBBY FERNANDO - 10/300326/TP/09801)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar